Tampilkan postingan dengan label KOMPUTER. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label KOMPUTER. Tampilkan semua postingan

Rabu, 27 Mei 2015

0 TRIK DOWNLOAD VIDEO DARI YOUTUBE

Menonton di Youtube (www.youtube.com) itu memang sudah menjadi hal yang biasa, anda bisa menonton apa pun yang orang upload disana. Baik hiburan, berita, tayangan film dan lain sebagainya. Buffering dan loading pun tak terhindarkan jika koneksi internet anda lemot.

Lalu bagaimana kalau anda ingin menonton ulang ? Tinggal download saja !
Pertanyaannya, bagaimana cara downloadnya?

Sebenarnya banyak cara untuk mendownload video di Youtube, ada yang memakai aplikasi dan lain sebagainya.

Disini saya akan bagikan trik download di Youtube dengan mudah tanpa ribet, tapi jika anda ingin mendownload dengan kecepatan tinggi, maka tambahkan juga di komputer anda IDM (Internet Download Manager)

Sebelumnya saya minta maaf saya tidak memasukkan gambar tutorialnya, karena menurut saya ini step yang bisa dilakukan tanpa gambar.
Begini cara download video dari Youtube :

  1. Buka alamat websitenya yaitu www.youtube.com
  2. Selanjutnya buka tab baru dan buka alamat ini http://id.savefrom.net
  3. Jadi ada 2 tab yang terbuka yaitu dari Youtube dan Savefrom.net
  4. Step berikutnya adalah search video yang anda cari di Youtube. Setelah anda menemukan video yang anda inginkan anda tinggal copy link video dari Youtube tersebut ke Savefrom.net yang sudah disediakan disana.
  5. Setelah itu klik unduh atau download, simpan file sesuai yang anda inginkan.
  6. Jika anda menginstall IDM di komputer anda, akan terdownload secara otomatis jika anda klik unduh.


Begitulah salah satu cara mudah mendownload dari Youtube, mungkin lain waktu saya akan bagikan bagaimana mendownload video di Youtube dari handphone anda. Hal yang perlu anda ingat dalam trik ini hanyalah anda hanya perlu mengingat 2 alamat yaitu www.youtube.com dan http://id.savefrom.net.

Demikian artikel ini saya bagikan untuk anda, apabila anda bingung anda boleh berkomentar dibawah. Terima kasih sudah mengunjungi blog saya, semoga isi artikel ini dapat membantu anda.





0 TRIK MEMBUKA YAHOO MESSENGER (YM) LEBIH DARI 1

Terkadang anda pasti badmood ketika mempunyai 2 account Yahoo Messenger (YM) atau lebih tetapi anda tidak bisa membuka sekaligus keduanya didalam 1 komputer. Seandainya bisa mungkin dengan cara bergantian sign in kemudian sign out untuk sign in account YM lainnya. Sepertinya itu repot apalagi anda pebisnis atau anda punya kategori relasi sendiri pada YM tersebut (account untuk kantor, account untuk teman, account untuk keluarga, dsb)



Pada kesempatan kali ini saya ingin membagikan sedikit trik bagaimana cara membuka Yahoo Messenger (YM) lebih dari 1, bahkan anda bisa membuka 5 account bahkan 100 pun juga bisa. Pasti anda berpikir hal ini mustahil. Dari pada anda berpikir begitu, mari coba trik ini.



Sebenarnya trik ini hanya sedikit mengedit regedit (registry editor), mungkin bagi pemula anda akan bingung apa itu regedit dan bagaimana cara membukanya. Ikuti step sebagai berikut :



  1. Klik Start, kemudian klik Run, anda tinggal mengetikan regedit lalu enter. Lalu anda akan melihat ini seperti gambar dibawah ini :



  1. Kemudian buka HKEY_CURRENT_USER > Software > Yahoo > Pager > Test
  2. Lalu pada string folder Test, klik kanan lalu pilih New dan tambahkan DWORD Value tepat dibawah string name Default type REG_SZ.
  3. Step selanjutnya adalah rename atau ganti nama string DWORD Value yang anda tambahkan tadi menjadi Plural. Contoh lihat dibawah ini :






  4. Step terakhir, anda klik string name Plural tersebut, lalu ganti Value data menjadi 1, perlu diperhatikan juga Basenya harus Hexadecimal. Setelah itu klik OK dan tutup / close regedit.




Perlu anda ingat, sebelum melakukan trik ini Yahoo Messenger (YM) jangan dalam keadaan terbuka atau dijalankan. Komputer tidak perlu di restart, langsung saja klik icon YM anda dan selamat menggunakan YM lebih dari 1 account.







Demikian trik ini saya bagikan, semoga trik ini bermanfaat bagi anda. Jika anda kesulitan atau pun anda ingin memberikan masukan anda boleh berkomentar dikolom komentar atau menghubungi saya.






Jumat, 27 Juni 2014

1 TROUBLESHOOTING NILAI EXCEL ERROR



Dalam suatu kegiatan usaha, Excel sering dipergunakan untuk menyusun laporan keuangan, laporan stock, laporan grafik dan lain kebutuhan lainnya. Lembar kerja (spreadsheet) sangat rentan terhadap error karena informasi yang tersembunyi dalam bentuk rumus atau fungsi tidak dapat dilihat atau diperiksa dengan mudah. Mungkin untuk sebagian orang yang sudah jago Excel tidak kesulitan dalam memeriksa dan merevisi rumus atau formula yang error seperti ini, tetapi saya hanya mencoba sharing dan mungkin para newbie atau orang awam dalam hal ini dapat menambah wawasan dan terbantu.

Error dalam Excel dapat mengakibatkan kerugian yang berpengaruh terhadap kelangsungan suatu laporan, dikarenakan error tersebut ngelink dengan lembar Excel lainnya dan mengakibatkan banyak error. Jadi, sangatlah penting untuk dapat memahami masalah yang mungkin terjadi ketika menggunakan rumus dan fungsi, sehingga dapat diambil tindakan berupa pencegahan atau memperbaiki rumus dan fungsi tersebut, guna memastikan bahwa laporan keuangan atau sebagainya bebas dari error.

Sebenarnya jenis error di Microsoft Excel itu sangatlah banyak, namun saat ini saya tidak akan bahas semuanya dulu, mungkin di lain kesempatan atau postingan lain saya akan bahas, yang saya bahas saat ini adalah error yang umumnya terjadi pada nilai Excel / nilai error Excel.

Jika Excel 2007 tidak dapat mengkalkulasi formula/rumus yang kamu masukkan dalam satu sel, maka nilai error akan ditampilkan pada sel tersebut. Excel menggunakan beberapa nilai error yang dimulai dengan tanda (#).

Berikut saya jelaskan secara singkat beberapa nilai error Excel yang mungkin muncul pada layar Excel kamu. Untuk menghapus nilai error dari sel, kamu harus menemukan penyebab nilai error dan kemudian mengedit atau memperbaiki rumus sehingga Excel dapat menyelesaikan perhitungan selanjutnya. Dibawah ini saya sudah buatkan khusus untuk teman-teman, silahkan klik kanan pada gambar dibawah ini kemudian klik lihat gambar, sesudah itu print gambar dibawah ini dan teman-teman bisa menyimpannya untuk bahan belajar.




Okay, sekarang sudah disimak kan apa saja penyebabnya, semoga teman-teman mengerti dan dapat memperbaiki error pada Excel yang teman-teman alami. Jika ada yang tidak dimengerti atau kurang jelas silahkan bertanya aja ya teman-teman di kolom komentar, jika ada yang kurang boleh juga di tambahkan di kolom komentar. Semoga bermanfaat untuk teman-teman. Terima kasih.

Selasa, 24 Juni 2014

0 CARA MEMPERCEPAT KINERJA LAPTOP/KOMPUTER DENGAN MUDAH


Untuk kali ini saya akan sharing tentang cara memaksimalkan kinerja komputer anda agar tidak lemot atau lola. Komputer atau laptop yang sedang lambat prosesnya memang membuat kita tidak sabar menunggu, kenapa ya setiap komputer atau laptop baru di install OS masih bisa cepat kinerjanya, tapi ketika lama kita pakai akan lemot dan sangat lambat sampai-sampai hank, wah bahaya tuh. Tips ini sih semua orang mungkin sudah pada tahu, tapi mungkin ada yang baru belajar ya udah kita sama-sama sharing aja.

Mengatasi permasalahan tersebut saya akan berbagi tips komputer atau laptop teman-teman lebih cepat kinerjanya. Nah Berikut kita simak beberapa tips memaksimalkan kinerja komputer atau laptop :


1. Matikan aplikasi yang tidak penting. 
Jika kamu sedang memakai atau menyalakan komputer silahkan cek aplikasi yang sedang berjalan, dan tutup aplikasi kamu yang tidak penting dengan cara tekan  CTRL+SHIFT+ESC (Windows Task Manager)
Kemudian pilih aplikasi yang tidak penting kemudian klik "End Task".

2. Disk Clean Up pada Hardisk. 
Ketika windows baru di install registry,cache,dan cookies masih blom ada, tapi setelah kamu pakai untuk browsing dan lainnya semua itu akan menumpuk di hardisk kamu yang akan membuat kinerja komputer/laptop menurun. Nah jadi silahkan hapus itu semua agar kinerja komputer maksimal. Caranya sebagai berikut :

Klik start - All program - Pilih accesories - System tool - dan Disk Clean Up.

Pilih partisi / disk yang akan kamu bersihkan dan klik ok.
Nah kemudian centang semuanya dan klik ok.

3. Defragment Pada Hardisk Kamu. 
Apa tujuan dari defrag hardisk? Defrag hardisk yaitu bukan membersihkan ataupun menghapus file, melainkan menata ulang berkas-berkas yang ada pada hardisk agar si komputer/laptop bisa dengan mudah membacanya, jadi kinerjanya akan meningkat. Untuk defragment lakukan secara berkala seperti sebulan sekali atau 2 minggu sekali lebih bagus. caranya sebagai berikut :

Klik start - all program - accesories - klik system tool dan Disk Defragmenter.
Pilih partisi mana yang ingin di defrag dan klik defrag lalu tunggu hingga prosesnya selesai ya.

4. Hapus Recent Places.
Recent place merupakan histori atau jejak kita memakai komputer atau laptop yang akan di simpan di sana. Memang itu tidak penting dan harus dibersihkan untuk memaksimalkan kinerja komputer. Caraya sebagai berikut.


Masuk My computer - Klik Recent place - Hapus semua file.

5. Download Software Pembersih Ccleaner. 
Software ini akan membantu kamu membersihkan sampah pada komputer kamu hingga kinerjannya meningkat. Kamu akan dimudahkan untuk membersihkannya dengan software ini dan ini adalah software gratis. Silahkan download disini.

6. Lakukan Restart. 
Melakukan restart akan meningkatkan kinerja laptop atau komputer kamu, jika terjadi hang atau komputer mulai lemot lakukan restart karena akan merefresh komputer kamu dan proses berjalan lancar kembali.

7. Minimalkan Startup. 
Aplikasi yang tidak penting akan menambah beban pada proses berfikir komputer atau laptop kamu, jadi pastikan program/aplikasi yang penting saja yang berjalan pada awal komputer/laptop menyala (startup). Caranya sebagai berikut :

Tekan pada keyboard anda "Windows" + "R" secara bersamaan, kemudian ketik “msconfig”  dan Klik "OK" atau "Enter". Lalu pilih startup dan hilangkan centang aplikasi yang tidak penting.

Itulah beberapa tips dari saya, semoga komputer atau laptop kamu bisa lebih cepat kinerjanya. Selamat mencoba dan jika ada pertanyaan atau tambahan silahkan komentar di bawah. Terimakasih banyak atas kunjungan kamu. Hehe